Thailand Raja Durian – Thailand menjadi salah satu negara penghasil durian terbesar di dunia dengan kapasitas panen 800.000 ton per tahun. Banyak varietas durian unggulan dari Negeri Gajah Putih mulai dari Monthong, Chanee (Kani), Kanyao, hingga Thong Yod.
Meski Thailand merupakan eksportir buah terbesar, duriannya mengalami penurunan kuantitas dan kualitas yang signifikan akibat kekeringan parah, sehingga harus membeli buah ini dari negara lain untuk memenuhi kebutuhan domestik dan wisatawan.
Di balik muncul varietas unggulan baru yang sudah menjadi incaran banyak orang, namanya durian vulkanik. Saking enaknya, untuk bisa menyantap durian ini perlu waktu tunggu sampai satu tahun.
Durian vulkanik secara eksklusif tumbuh dan dipanen di daerah Thailand Selatan. Durian ini juga telah mendapat sertifikasi GAP yang menjamin keamanan dan kualitasnya.
Jenis-jenis durian terenak asal thailand
Baca juga : Buah Durian : Berbagai Olahan Kuliner Dari Durian
1. Durian monthong
Varietas monthong menjadi salah satu varietas durian yang populer di Thailand, meliputi 90 persen dari penanaman. Dikenal juga sebagai golden pillow, durian jenis ini memiliki bentuk buah seperti bantal dengan daging berwarna kekuningan.
2. Durian chanee
Durian chanee juga dikenal sebagai durian kani atau durian kane. Adapun chanee merupakan bahasa Thailand yang artinya owa atau siamang. Buah durian chanee cukup unik karena umumnya menempel ke akhir cabang. Warna daging buahnya keemasan, dengan perpaduan rasa manis dan pahit.
3. Durian kradumthong
Durian kradumthong disebut juga sebagai golden button. Penamaan ini berasal dari tunasnya yang kecil dan bulat. Durian ini memiliki buah berwarna kuning, dengan daging buah yang manis.
4. Durian kanyao
durian kanyao memiliki tangkai yang lebih panjang dibanding varietas durian lainnya, tapi daging buahnya lebih kecil.
Tidak hanya itu, biasanya daging buah durian kanyao berwarna kuning dengan rasa yang manis. Pada tahun 2019, terdapat festival King of Durian 2019 di Nonthaburi, Thailand. Di acara tersebut, durian kanyao terjual paling mahal yakni 1,5 juta baht atau sekitar Rp 655 juta.
Kesimpulan
Buah durian merupakan salah satu produk ekspor Thailand yang paling terkenal dan menguntungkan. Raja buah-buahan dengan bau yang khas menyengat ini telah dibudidayakan di kerajaan tersebut selama ratusan tahun.
hal ini yang menyebabkan thailand dijuli sebagai “Thailand Raja Durian”